Selasa, 17 April 2012

SUMBER DATA


Metofe pengumpulan data terdiri atas;
1.   Data Primer.
Suatu data yang berasal dari pihak yang bersangkutan atau langsung dari responen. (menggunakan metode purposive random sampling)
2.   Data Sekunder.
merupakan data yang sudah tersedia, telah dikumpulkan untuk berbagai tujuan dalam memecahkan permasalahan. Terdiri dari :
a.    sistem informasi perusahaan yang ada,
b.    bank data dari organisasi baik pemerintah atau swasta
c.    sumber data lainnya yang tersindikasi.
Perbedaan antara pengumpulan data secara pasif  dengan pengumpulan data secara aktif :
1.      Pengumpulan data secara pasif meliputi observasi karakteristik elemen yang sedang dipelajari/dilakukan oleh manusia atau mesin, sedangkan  pengmpulan secara aktif meliputi pencarian responden yang dilakukan oleh manusia atau non-manusia.
2.      Koleksi data secara pasif bermanfaat untuk mendapatkan data dari manusia ataupun tipe elemen studi lainnya. Sedangankan koleksi data secara aktif memerlukan responden dalam mendapatkan data.
Dalam pencarian data primer ada tiga dimensi penting yang perlu diketahui, yaitu:
1.      Kerahasiaan
2.      Struktur
3.      metode koleksi.
Merahasiakan tujuan penelitian dilakukan untuk tujuan :
1.      agar para responden tidak memberikan jawaban-jawaban yang bias dari apa yang kita harapkan.
2.      struktur berkaitan dengan tingkat formalitas (resmi), atau pencarian data dilakukan secara terstruktur atau tidak terstruktur.
Pencarian dilakukan secara terstruktur jika peneliti dalam mencari data dengan menggunakan alat, misalnya kuesioner dengan pertanyaan yang sudah dirancang secara sistematis, dan sangat terstruktur baik itu dilakukan secara tertulis ataupun lisan. Sebaliknya pencarian dapat dilakukan dengan cara tidak terstruktur, jika instrumennya dibuat tidak begitu formal atau terstruktur.
3.      Metode koleksi menunjukkan pada sarana untuk mendapatkan data.
2 metode pengumpulan data primer :
1.   Pengumpulan data secara pasif.
Jika pengumpulan data dilakukan oleh manusia atau mesin maka dapat berbentuk:
a.       Terstruktur dan bersifat rahasia.
Pengumpulan dilakukan secara terstruktur atau resmi dan responden tidak diberi informasi mengenai tujuan penelitian yang dilakukan.
b.      Terstruktur dan bersifat terbuka.
Pengumpulan dilakukan secara terstruktur atau tingkat keformalannya tinggi dan responden biasanya diberi informasi mengenai tujuan penelitian yang dilakukan.
c.       Tidak terstruktur dan bersifat rahasia.
Pengumpulan dilakukan secara tidak terstruktur atau kurang resmi dan responden tidak deberi informasi mengenai tujuan penelitian yang dilakukan.
d.      Tidak terstuktur dan bersifat terbuka.
Pengumpulan dilakukan secara tidak terstruktur atau kurang resmi tetapi pikah peneliti memberikan informasi secara terbuka mengenai tujuan penelitiannya.
2.   Pengumpulan data secara aktif.
Pengumpulan data secara aktif meliputi beberapa diantaranya:
a.       Wawancara langsung dengan responden.
b.      Wawancara dengan responden melalui telepon.
c.       Wawancara dengan menggunakan surat.
d.      Wawancara dengan menggunakan surat elektronik.

Keuntungan Penelitian Sekunder
·        Murah
·        Data dapat dikumpulkan/didapatkan dengan cepat
·        Dapat belajar dan mengerti kejadian di waktu lampau
·        Akan dapat meningkatkan pengetahuan melalui replication dan menambah jumlah sampel
·        Pada penelitian sosial, dapat memahami perubahan social (social change)

Kerugian Penelitian Sekunder
·        Keakuratan data tidak terjamin _ hasil interpretasi peneliti sebelumnya
·        Data yang tersedia kadang tidak sesuai dengan kebutuhan
·        Unit pengukuran yang berbeda
·        Usang (tidak up-to-date)




Kelemahan Data Sekunder
  1. Sulit mendapatkannya.
  2. Kurang relevan.
  3. Tidak Akurat.
  4. Data tidak lengkap.
Kelebihan Data Sekunder
a.       Dapat menjelaskan ulang permasalahan sebagai bagian dari proses riset eksploratori.
b.      Mungkin dapat memberikan solusi untuk masalah tersebut.
c.       Memberikan alternatif metode riset data primer.
d.      Mengingatkan peneliti kesulitan yang dihadapi.
e.       Memberikan informasi latar belakang yang diperlukan dan membangun
kreatifitas bagi laporan riset.
Pengambilan data sekunder tidak boleh dilakukan secara sembarangan.
Cara-cara pengambilan data dapat dilakukan secara;
a.       Manual
b.      Online
c.       Kombinasi manual dengan online

Data sekunder dapat dipergunakan untuk hal-hal berikut:
a.       Pemahaman masalah
b.      Penjelasan masalah
c.       Formulasi alternative penyelesaian masalah yang layak
d.      Solusi masalah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar